Always be Joyful, Never Stop Praying ~ 1 Thessalonians 5:16-17


Review ~ Etude House Oh m'Eye Line #4 Purple Eyeliner

Eyeliner dapat membuat mata terlihat lebih besar dan segar, tapi kalau memakainya ketebalan malah membuat mata jadi terlihat sayu. Eyeliner pada umumnya warna hitam dan coklat, gimana kalau warna ungu? Hahhaha.. sepertinya norak 😂. Hal itu yang aku pikirkan, karena lagi discount 50% dari harga pasaran akhirnya aku beli eyeliner Etude House Oh m'Eye Line warna purple alias ungu. Hitung hitung kalau lagi malas pakai eyeshadow, eyeliner ini bisa jadi pilihan, tapi warna ungu... haduh gimana ya?

Etude House Oh m'Eye Line

Volume: 5 ml
Warna:
#1 : Black
#2 : Grey
#3 : Brown
#4 : Purple
#5 : Navy

Kemasannya dibungkus dengan botol warna ungu senada dengan isinya dan tangkai kuas yang menyatu dengan tutupnya membuat tampilan eyeliner ini cute, tapi menurutku untuk ukuran kemasan eyeliner terlalu besar.

Didepan tabungnya ada tulisan Oh m'Eye Line dengan gaya tulisan yang cantik, selain itu ga ada tulisan atau keterangan lain.

Diujung tabung ada karet hitamnya.

Kuasnya lembut dan tangkai yang panjang mempermudah kita mengaplikasikan eyeliner ini, sekali gores saja sudah rapi. Pada tangkai ada keterangan warna dan exp produk.

Untuk pemula eyeliner liquid, eyeliner ini cocok banget.

Kemasan udah, sekarang gimana warnanya ya...? 

Wah ternyata warnanya ga seperti yang aku bayangkan, ga norak tapi ada sedikit bling blingnya.

Saat diaplikasikan biasa aja sih hanya ada warna dark purple di kelopak mata, tapi saat difoto warnanya keluar banget, jadi kinclong gitu efek bling blingnya, terkadang malah jadi warna biru. Hahahaa...

Eyeliner ini tergolong waterproof loh dan mudah dibersihkan. Untuk yang warna hitam, membersihkannya tinggal di kelupas aja, tapi yang ungu ini ga bisa, karena ada bling blingnya jadi eyelinernya ga terlalu mengikat. Aku mengakalinya dengan cutton bud yang telah dibasahi remover, lalu dioleskan pelan pelan di eyelinernya.

Eyelinernya mudah terkelopek jika tidak sengaja kita menggosok mata. Jadi ada serpih serpihan gitu dan kalau masuk ke mata, aduuuhh... perih euy.. 😫
Jadi kalau pakai eyeliner jenis seperti ini harus ekstra hati hati, jangan menggosok mata dan pelan pelan dalam membersihkannya

Tips jika eyeliner dan maskara mengental atau menggumpal
Caranya dengan merendam tabung eyeliner dan maskara didalam air yang hangat. Tunggu 15 menit atau sampai eyeliner dan maskara tidak menggumpal lagi.

Plus:
- Isinya lumayan banyak
- Kuasnya oke
- Tangkainya  oke dan mudah digunakan
- Warnanya ga begitu norak

Minus:
- Ada bling blingnya (aku ga terlalu suka bling bling gitu)
- Kalau serpihan masuk ke mata, perih banget

Rate: 3/4

Sebelumnya pengen beli yang Navy tapi ga diskon hahaahaha.. dan karena melihat yang ungu ada bling blingnya jadi ga pengen lagi. Tergantung pribadi sih, ga semua orang suka dengan bling bling dan ga semua orang ga suka dengan bling bling. Mungkin coba yang brown karena hasilnya lebih natural, yang hitam udah biasa hehehe. Eyeliner ini masuk ke deretan best seller, selain warnanya dan waterproof, harganya juga bersahabat. Yang paling top adalah warna hitam.


0 komentar:

Post a Comment